SSI Basic Survival Course Batch II – Hari Ketiga : Wild Edible
Dalam Basic Survival Course batch II yang diadakan Survival Skills Indonesia ini, salah satu yang diajarkan adalah mendapatkan makanan di mana makanan adalah prioritas survival yang terakhir namun dalam pelaksanaannya dibutuhkan pengetahuan yang cukup, management energi yang efisien, kejelian, ketelitian dan ketekunan. Mencari makanan di belantara juga mengandung resiko, misalnya untuk tumbuhan, ada banyak tumbuhan beracun mematikan di hutan yang jika salah mengidentifikasi dapat berakibat fatal. Untuk itulah siswa belajar di medan sebenarnya di bawah bimbingan pelatih yang berpengalaman dan ahli untuk dapat menguasai kemampuan mengidentifikasi, mendapatkan, memproses dan mengkonsumsi tumbuhan yang dapat dimakan di dalam situasi survival di belantara.